Terungkap, Bocoran Sasis iPhone 12 Pro Ada 3 Kamera + LiDAR

     Dormatekno.com - Rumor tentang spesifikasi dan tanggal peluncuran iPhone 12 sudah muncul, Nah kali ini beredar sebuah video bocoran tentang iPhone 12, hal pertama yang kita ketahui dari bocoran cuplikan klip tersebut adalah bagian sasis dan bagian belakang yang diduga kuat sebagai iPhone 12 Pro.

Hal ini terlihat dari sebagian besar rumor untuk sektor kamera iPhone 12 Pro, dimana akan dibekali dengan penempatan sensor baru LiDAR klip video bersumber dari akun Twitter EveryApplePro.

Dari klip video juga memperlihatkan seri iPhone 12 masih memiliki pengaturan tiga kamera yang sama dengan seri iPhone 11 dengan pengecualian penting adanya lubang tambahan yang disebutkan untuk menampung modul LiDAR baru.

Soal kamera rumornya Apple hanya akan memasok seri iPhone 12 dengan kamera 12 Megapixel, dengan sensor yang besar yang di percayai dapat menghasilkan gambar yang lebih bagus dan tajam dalam pengambilan kondisi minim cahaya. Dan di harapkan tahun depan baru ada penambahan dalam jumlah ukuran Pixel.

Konfigurasinya kemungkinan terdiri dari kamera ultra wide, telephoto, dan 3D Tof untuk efek bokeh. Tak hanya itu, resolusi kamera utamanya pun kemungkinan bakal meningkat jadi 64 megapiksel dengan sensor dari yaitu Sony IMX686.

Sejumlah rumor mengatakan layar iPhone 12 akan hadir dalam tiga ukuran, yaitu 5,4 inci, 6,1 inci, dan 6,7 inci yang semuanya berpanel OLED dengan refresh rate mencapai 120 Hz layaknya ponsel gaming.

Nah menurut rumor terbaru yang dilansir dari situs Nikkei, Apple sudah siap untuk produksi massal seri iPhone 12 dan rencananya akan meluncur sebelum akhir bulan September atau awal bulan Oktober.

Disebutkan juga bahwa semua model iPhone 12 akan memiliki dukungan Sub-6 5G, dengan catatan hanya 12 Pro Max yang memiliki dukungan sinyal frekuensi lebih tinggi yaitu sekitar 28 GHz.

Nah kalau menebak-nebak harga nih, ada yang menyebutkan bahwa banderol dari iPhone 12 akan lebih mahal dibanding pendahulunya dengan selisih 200 hingga 300 dollar AS (Rp 2,8 juta hingga Rp 4,2 juta



Source : 1 | 2

Rasyid Nurhayadi

Part Time Blogger Full Time Sleeper | follow @rasyid_nurhayadi

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda!